Cara Memilih Ukuran Sepatu Ice Skating, Begini Langkah-langkahnya

Cara Memilih Ukuran Sepatu Ice Skating, Begini Langkah-langkahnya

Layaknya sepatu biasa, sepatu ice ksating juga memiliki ukuran yang bisa disesuaikan dengan kaki masing-masing pengguna. Lantas bagaimana cara memilih ukuran sepatu ice skating? Simak penjelasan selengkapnya berikut di bawah ini:

1. Letakkan Selembar Kertas Kosong Di Permukaan yang Keras Dan Kokoh

Langkah pertama adalah meletakkan selembar kertas kosong di atas permukaan yang keras dan kokoh. Pastikan kertas diletakkan secara datar di lantai dengan salah satu sisinya menempel dengan rapat pada bagian dasar dinding.

Hal ini bertujuan agar posisi kertas tetap stabil dan tidak bergeser saat digunakan dalam proses selanjutnya. Pemilihan permukaan yang rata dan tidak lunak sangat penting agar hasil yang diperoleh lebih akurat dan tidak terpengaruh oleh permukaan yang tidak rata.

2. Pakai Kaus Kaki (Opsional)

Jika lebih nyaman bermain dengan mengenakan kaus kaki, maka pakailah kaus kaki terlebih dahulu sebelum melakukan pengukuran. Namun, jika terbiasa bermain tanpa kaus kaki, langkah ini bisa dilewati.

Mengenakan kaus kaki saat mengukur dapat membantu mendapatkan hasil yang lebih akurat karena ketebalan kaus kaki dapat mempengaruhi ukuran yang diperlukan.

3. Injak Kertas Dengan Osisi Tumit Menempel Pada Dasar Dinding

Langkah ketiga adalah menginjak kertas dengan posisi tumit menempel pada dasar dinding. Pastikan berdiri tegak dengan tubuh dalam posisi lurus agar pengukuran yang dilakukan nantinya lebih akurat.

See also  5 Cara Mengikat Tali Sepatu Ice Skating Agar Lebih Aman dan Nyaman

Menjaga keseimbangan saat berdiri di atas kertas sangat penting untuk menghindari pergeseran posisi yang dapat mempengaruhi hasil. Selain itu, pastikan seluruh bagian kaki berada dengan nyaman di atas kertas tanpa ada bagian yang terangkat atau tidak menyentuh permukaan.

4. Gambar Garis Lurus Pada Kertas

Langkah cara memilih ukuran sepatu ice skating berikutnya adalah menggambar garis lurus pada kertas. Perhatikan titik terjauh yang dicapai oleh jari kaki terbesar, lalu gunakan penggaris dan pensil untuk menggambar garis lurus melintasi kertas pada titik tersebut. Pastikan garis yang dibuat sejajar dengan dinding agar hasil pengukuran lebih akurat.

Namun, perlu dicatat bahwa langkah ini tidak berlaku bagi mereka yang ingin membeli sepatu bot non-kulit untuk keperluan seluncur rekreasi, karena jenis sepatu tersebut mungkin memiliki ukuran yang lebih fleksibel atau tidak memerlukan pengukuran sepresisi sepatu lainnya.

5. Ukur Bagian Kaki Terlebar

Langkah ini hanya perlu dilakukan jika ingin mengukur ukuran sepatu ice skating berbahan kulit. Gunakan pita ukur atau selembar kertas untuk mengukur bagian terlebar dari kaki, yang umumnya berada di sekitar bagian depan telapak kaki atau area bawah jari-jari.

Jika menggunakan tali sebagai alat ukur, lilitkan tali di sekitar bagian terlebar kaki, lalu luruskan tali di sepanjang penggaris untuk mengetahui ukuran keliling kaki. Catat hasil pengukuran dalam satuan inci agar bisa digunakan sebagai referensi saat memilih ukuran sepatu yang sesuai.

6. Ukur Seluruh Panjang Kaki Dengan Penggaris

Langkah cara memilih ukuran sepatu ice skating selanjutnya adalah mengukur panjang kaki secara keseluruhan menggunakan penggaris. Untuk mendapatkan hasil yang akurat, letakkan penggaris dalam posisi tegak lurus terhadap garis horizontal yang telah dibuat sebelumnya.

See also  Tips Merawat Helm Ice Skating Agar Awet dan Nyaman Dipakai

Pastikan pengukuran dilakukan dari tumit hingga ujung jari kaki terpanjang. Setelah mendapatkan angka yang sesuai, catat hasil pengukuran tersebut agar dapat digunakan sebagai referensi dalam menentukan ukuran yang tepat.

7. Ulang Langkah yang Sama Untuk Kaki yang Lainnya

Langkah selanjutnya adalah mengulangi proses yang sama untuk kaki yang satunya. Caranya cukup sederhana, bisa dengan membalik kertas yang sudah digunakan atau memakai lembar kertas baru.

Setelah kedua kaki diukur, gunakan hasil pengukuran yang lebih panjang sebagai acuan dalam memilih ukuran sepatu seluncur yang tepat. Hal ini penting karena ukuran kaki kiri dan kanan tidak selalu sama, dan memilih berdasarkan kaki yang lebih panjang akan memastikan kenyamanan serta kesesuaian saat digunakan.

Itulah urutan langkah cara memilih ukuran sepatu ice skating. Jika sudah mendapatkan ukuran kaki anda, sebaiknya lihat chart size atau tabel ukuran yang biasanya disediakan oleh produsen atau penjual sepatu ice skating.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments